Saya banyak sekali mendapat komentar atau email yang menanyakan tentang JNE. Memang kebanyakan komentar dan email tersebut masih berkisar tentang lambatnya pengiriman paket, status JNE yang rancu atau hal-hal prosedural lainnya. Namun ada beberapa pertanyaan yang sedikit mengusik saya karena ada indikasi penipuan oknum JNE. Apalagi tadi pagi saya membaca kolom Surat Pembaca di harian Kompas yang isinya penipuan daring yang membawa nama JNE.
Seketika saya langsung teringat ada beberapa komentar di post-post sebelumnya mengenai kasus serupa. Kasus ini melibatkan seseorang yang mengaku sebagai petugas JNE dan meminta biaya untuk bea cukai dan pajak barang. Terus terang kasus ini meresahkan saya karena sudah sering terjadi dan korbannya pun sudah cukup banyak. Oleh karena itu saya akan sedikit menjelaskan modus-modus penipuan yang sering dilakukan oleh oknum JNE,
Modus Penipuan Oknum JNE Dengan Meminta Biaya Tambahan Untuk Bea Cukai dan Pajak Barang
Untuk pengiriman dalam negeri tidak akan ada biaya tambahan untuk bea cukai atau pajak apapun. Harga yang harus dibayarkan oleh pengiriman adalah hanya ongkos kirim (ongkir) dan asuransi (kalau diminta). Kecuali untuk barang elektronik mungkin petugas JNE akan mewajibkan pengirim untuk mengasuransikan paketnya dengan tujuan mengurangi resiko kerusakan selama proses pengiriman. Semua pengiriman dalam negeri JNE tidak melalui Dirjen Imigrasi sehingga tidak ada yang namanya bea cukai. Bea cukai hanya dikenakan untuk barang (paket) yang masuk dari luar negeri (impor).
Modus Penipuan Oknum Dengan JNE Meminta Ongkos Kirim Lebih Mahal Dari Harga Resmi
Semua ongkos kirim JNE adalah otomatis dari sistem dan ongkos kirim yang resmi dan berlaku untuk semua agen JNE adalah yang tertera di situs resmi JNE. Semua ongkos kirim JNE tidak termasuk asuransi. Jika ada petugas JNE yang meminta ongkos kirim lebih mahal daripada harga resmi berarti itu patut dicurigai apalagi dengan memakai alasan yang tidak masuk akal. Biasanya yang meminta harga ongkos kirim lebih mahal itu subagen yang ada di daerah-daerah karena wilayahnya mungkin belum termasuk di dalam sistem harga JNE.
Modus Penipuan Oknum JNE Dengan Mengharuskan Membayar Packing Kayu
Pengirim tidak wajib untuk packing kayu terhadap paketnya. Packing kayu dapat dilakukan sendiri oleh pengirim atau meminta bantuan petugas JNE untuk dibuatkan packing kayu dengan kesepakatan harga tertentu namun ini sifatnya antara dua pihak saja. Ada beberapa kasus, pengirim diwajibkan untuk packing kayu terhadap paketnya dengan mengharuskan membayar sejumlah uang tertentu sama petugas JNE. Hal tersebut tidak benar karena packing kayu hanyalah media pengamanan terhadap barang kiriman. Paket yang isinya barang elektronik yang rentan pecah atau rusak misalkan TV, Laptop, PC atau lainnya memang akan lebih baik dengan packing kayu tapi jika pengirim tidak menginginkan maka petugas JNE tidak dapat memaksa.
Modus Penipuan Oknum JNE Dengan Mengharuskan Kirim Dengan YES
Tidak ada alasan bagi petugas JNE untuk mengharuskan setiap pengiriman dengan menggunakan YES karena pilihan tetap pada keputusan pengirim. Pengirim harus hati-hati dengan YES karena tidak semua daerah tercover dengan layanan YES. Saya memiliki pengalaman ketika bekerja di luar daerah dimana hanya ada subagen JNE disana, banyak pengirim yang dijanjikan pakai YES oleh petugas JNE agar dapat cepat sampai padahal dari daerah sana tidak ada layanan YES di daftar ongkos kirim situs resmi JNE. Alhasil pengirim sudah membayar mahal namun paket tetap menggunakan REG.
Modus Penipuan Oknum JNE Dengan Merusak Isi Paket Dengan Alasan Untuk Memeriksa Paket
Ada seorang pembaca di blog ini yang berkomentar mengenai kerusakan paketnya namun ketika dikonfirmasi dengan petugas JNE dikatakan bahwa petugas JNE berhak untuk mengecek isi paket pengirim sehingga kondisi paket tidak seperti sediakala. Hal tersebut tidak benar karena semua paket yang dikirimkan oleh JNE telah melalui proses screening dan X-Ray di bandara khusus untuk pengiriman antar daerah yang menggunakan pengiriman udara. Selain itu sebelum paket dikirimkan semua pengirim sudah mendeklarasikan isi paketnya ke petugas JNE jadi tidak ada alasan apapun bagi petugas JNE untuk mengecek isi barang tanpa persetujuan awal dari pengirim dan penerima (kecuali ada laporan dari pihak Kepolisian), walaupun sangat jarang.
Hal-hal diatas merupakan sedikit contoh dari modus penipuan oknum JNE yang patut diketahui oleh pengirim maupun penerima paket. Memang tidak semua petugas atau oknum JNE seperti itu tapi kewaspadaan tetap saja diperlukan bagi kita sebagai konsumen yang telah membayar mahal untuk jasa pengiriman.
Update 5 Maret 2018Bagi Anda Yang Masih Belum Yakin Apakah Sudah Tertipu Belanja Online. Silakan baca artikel terbaru saya berikut ini.
Bagi yang ada informasi tambahan dapat menuliskannya di kolom komentar. Terima Kasih.
kalo mendapat hadia dri jne itu beneran atau bohongan mas .. dengan syarat mingirimkan pulsa 300 ribu mendapat kan hp smasung s7 / oppo f1s
Bohongan. Saat ini JNE tidak sedang mengadakan kuis ataupun pemberian hadiah apapun. Kalaupun memang benar dapat hadiah pasti tidak akan dikenakan biaya apapun juga.
Sya beli notebook seharga 550rb. Sore sya tfkn shrga 600rb trmasuk ongkir. Mlamnya sya di telpon dari pihak jne. Dan dia minta uang untuk membuat note seharga 1050 sbgai dana jaminan dan akan dikembalikan paling lmbat 5 menit. Lalu sya tanya kpd pennual trs dia bilang ikuti aj, tfkn aj dlu, itu nnti uang anda akn dikembalikan. Trs sya tnya lgi ke pihak jne” kalau misalkan sya gk bsa tfkn gmn?” lalu pihak jne bilang” barang anda akan kami sita sebagai barang bm dan anda akn dituntut sebagai penadah barang dan dilaporkan ke polisi” dan sya kaget dengar it. Apakah itu benar??
100% penipuan dan jangan transfer berapapun atau kepada siapapun. Kamu sudah tertipu dari awal pertama kali beli. Itu modus mereka untuk menakut-nakuti korban. Sebaiknya lain kali lebih hati-hati.
Saya pernah bertransaksi , membeli sebuah camera digital dan saya ditelpon diminta transper sejumlah uang yg mengaku dari petugas jne, untuk wajib membayar asuransi kalau tidak barangnya ditahan.. Apa betul begitu.?
Tidak ada seperti itu. Modus penipuan dan yang pasti bohong kalau ada petugas JNE yang meminta uang asuransi.
Terus bagaimana mas, kameranya sudah sampai d tangan ?
Mau nanyak gan
Sy pesen iphone 6s dari jakarta yg dikirim oleh tmen sy tapi pihak jne mintaq uang 1.350 untuk biaya asuransi karna barang yg sy pesen tergolong barang mewah itu katanya dan jika sya sudah transfer uangnya setelah 15 menit akan langsung di kembalikan dan jne bilang sebagai bukti semple asuransi
iya saya juga sama, saya beli hp samsung S7 edge dengan harga 750 ribuu, akan tetapi setalah pengiriman saya ditlvon dri pihak Jne, bahwasannya harga hp saya mahal mewah tetapi saya membelinya dengan harga murah.. dan dengan modus seprti ituu bilangnta 15 mnit setelh transfer uang dkembalikan sayA disruh transfer 1.500.000 tetapi br saya kirim 500 rb.. saya udh mikir ini pasti penipuan….
gmna mba’?? hpnya udh nyampai blm??
Iya saya juga sama seperti itu membeli hp s7 edge trus dimintai uang sebesar 2jt500 untuk biaya asuransi karena barang saya mewah, apakah itu betul ya? Saya agak sedikit kecewa dan bingung, tolong mas pencerahan nya
Pajak Barang Mewah itu dikenakan ketika proses impor di bea cukai bukan ketika proses pengiriman dalam negeri. Untuk asuransi itu nilainya hanya 0.5% dari harga barang, itupun kalau mau diasuransi karena sifatnya gak wajib.
Jika ada yang minta apapun dengan jumlah berapapun selain ongkir resmi adalah murni PENIPUAN.
Saya juga kena.
Awalnya saya beli iph 6s dengan dp 1juta. Setelah itu paginya JNE telp saya minta asuransi 1juta. Telp lagi minta 1.5juta untuk mengACC no resi.
Kerugian saya 3.5juta
Mas saya mau tanya,kalo isi paket tidak sesuai dengan yang tercantum didata dan barang itu tertahan dan akan dikembalikan ke pengirim.Apakah pengirim dikenakan denda saat pengembalian paket?
Terima kasih sebelumnya
Nggak kok. Paket akan dikembalikan seperti biasa tidak ada denda atau bayar apapun.
Kenapa ya mas agen JNE nya tetep bersikukuh minta biaya administrasi sebesar Rp 100.000 ,saya belum ambil barangnya apa saya hubungi CS JNE langsung ya?
Terima kasih informasinya sangat membantu sekali mas.
Itu tandanya oknum JNE tersebut bermaksud memeras karena tidak ada biaya apapun untuk ambil paket yang telah dikembalikan. Bisa ancam saja oknum tersebut untuk dilaporkan ke manajemen.
Saya disuruh bayar biaya cukai padahal barang poso menuju sulawesi selatan (palopo) katanya asuransi dn gila tarifnya 1.750.000 mohon penjelasannya. Hubungi saya 082188338172 untuk menjelesaikan paket saya. Paket berharga atau bapak/ibu melampirkan nomor hpnya yang bisa saya hubungi. Terimakasih
Saya juga sama seperti itu di tlpn bea cukai dan minta uang segitu.. tolong yg bisa kasih sran
Sya juga barsan beli sebuah kamera. Dan sampai sekarang blm sampai jga. Dan pernah di tpln bea cukai karna katanya barang BM. Terus saya di suruh bayar sejumlah uang untuk memberikan uang kpada beacukai ke rek pribadi. Dengan janji kan di kembalikan stlah barang di kirim. Dan saya tak mnanggapi semua itu
Ya, benar. Itu penipuan. Dari awal memang barang sudah tidak akan dikirim karena penjual satu komplotan dengan oknum JNE, asuransi atau bea cukai tersebut.
saya mau tanya kmrn sya bli pket mainan anak secara online dkrm melalui jne,padahal pengiriman dr dlm negri trus sya dpt tlp bsknya ngakunya dri bea cukai bndara sukarno hatta,yg sya bingung ko knpa bsa d tahn pihak bea cukai dan dia mnta sya srh lngkpn no ppn,klo tdk dia mnta uang 2500000 ngakunya untuk pembtan no ppn klo tdak brng ttp d thn pdhlkn pmblian mainnnya aja cmn seharga 650 rbu +ongkir .tolongdong mnta pencerahannya…
Itu penipuan ya karena untuk pengiriman dalam negeri gak mungkin berurusan dengan Bea Cukai. Modus kasus seperti ini sudah banyak dan sering terjadi belakangan. Jangan transfer uang berapapun dan ke siapapun.
tapi saya udah transfer 500 ribu.. dan disuruhntransfer lagi 1 juta,.. karna saya beli hp mewah katanyaa. dan saya diancam klo ga dikirm nanti saya berurusan sama pihak asosiasi gituu.. gimna mas tolong bantuu.. saya beli hp samsung seharga 750 rbu bilangnya itu promosii cuci gudang jadinya harga murah… dan tiba2 1 jm kemudian saya dihubungu trus oleh oihak jne surh transfer uang sebesar 1.500.000.. gimna dong? dan dia bilangnya setlh saya transfer 15 mnit kemudian lngsung dukirim kmbali
gimna nih kira2 bisa dilaorkan kmna yaa?
Syaa juga kena kak
Saya barusan aja beli barang promo dan taunya itu black market original, dan saya harus membayar uang perlindungan konsumen sebesar 1.970.000 rupiah, atau tidak saya akan ditahan minimal 1th penjara atau denda 200jt. Itu penipuan atau beneran ya? Krn setau saya di jne tidak ada uang perlindungan seperti itu, dan dari jne nya ngotot harus bayar dalam waktu 1 jam. Apakah itu penipuan? Dan dari tokonya pun di lokasinya di shoppee di jogja dan ternyata barang yang saya beli dari Sulawesi
Itu murni penipuan ya. Sudah banyak modus seperti itu. Dari awal paket memang sudah tidak akan dikirim. Dan penjual beserta oknum JNE atau siapapun itu adalah satu komplotan.
Lalu, apakah sang penjual juga menipu?
Penjual memang sudah dari awal penipu dan berkomplot dengan orang yang mengaku oknum JNE atau bandara, dll.
Itu daya pesan brg elektronik pihak jne meminta transfer uang 4x lipat dr hsrga barang untukbaladan jaminan asuransi krn d anggap handphoneya ilegal gmn tu benar gak mas
Gak benar. Itu penipuan.
kak, saya beli barang yg katanya sih barang bm. Tapi setelah saya transfer uangnya barangnya gk dikirim, dengan alasan sy harus membayar bea cukai sebesar 1,2 jt, tapi setelah itu uang sy yg 1,2 jt itu dikembalikan lagi. Karena itu cman buat bukti semata. apakah itu tipuan kak?
Ya benar itu murni penipuan. Sudah sering terjadi modus seperti itu akhir-akhir ini.
Saya dapat kiriman entah dr siapa dan saya merasa tdk pernah beli barang dr online shop manapun.
Tgl 28 Juli saya terima paket, yg tdk jelas pengirimnya (saya tdk kenal nama pengirim hanya ditulis dropship tanpa ada no. HP) isi nya hanya jepit rambut kupu2 , 1 biji. Yg lbh aneh nya lg nama lengkap dan alamat lengkap saya tercantum, tetapi dgn nomor yg saya tdk tahu nomor siapa. NB : Pengiriman dr JNE Juanda, Surabaya
Hari ini 2 Agustus, Saya terima 2 amplop paket (dalam 1 resi) dari org tidak jelas (hanya tertulis Lintas Andalan, Jepara tanpa No. hp pengirim). Isi nya Pasta gigi, dan garam meja. dan lagi2 nama lengkap dan alamat lengkap saya tercantum, tetapi dgn nomor yg saya tdk tahu nomor siapa. 1 amplop tertulis nomor hp yg sama dgn pengiriman 28 Juli. 1 amplop dgn no. hp berbeda lagi. NB : Pengiriman dr JNE Semarang Jl. Kyai Saleh.
Wah, ngeri juga kalau ada modus salah kirim paket seperti itu. Sebaiknya paket-paketnya disimpan dan jangan dibuang untuk dijadikan bukti kalau nanti ada niat jahat dari pengirimnya
selamat sorr?? mas.saya pesen hp dh hatga 750.000.saya udh transfer DP nya 250.000.tp dr pihak JNE baru bs kirim itu hp setelah saya transfer nea cukai kpd pihak JNE.di karenakan hp tsb katanya dari BLACK MARKET.dan uang yg 500.000 akan di transfr balik dalam waktu kurang lebih 20 menit setelah uang itu masuk ke no rekening mrk..aku harus bagaimana ya?? makasih
Itu modus penipuan ya. Udah banyak korban seperti itu.
apakah bisa d laporkan ke polisi mas?? mksh
Bisa dong.
mksh ??
Saya juga seperti itu kak hp seharga 154 kak disuruh transfer 2,5 sekarang gitu kalo nggak kirim katanya mau dilaporin polisi itu nomornya pantas di blok ndk kak
Kejadiannya sama seperti yg saya alami
paket barang saya udah 1 minggu belum nyampe2.. cek di histori pengiriman masih di jakarta..barusan hubungi bantuan di bukalapak..dgn status ” Received at origin Gateway (Gateway Jakarta)- maksudx apa yah???
Paket tujuan kemana? Kalau di luar Jakarta berarti paketnya masih tertahan di gudang Jakarta.
Apakah ada yang bisa buat bukti pengirimam jne plus dgn cap nya mas..
Maksudnya bagaimana ya? Sekarang banyak slip nomor resi yang palsu apalagi yang lembar putih hasil print itu.
Saya bru saja beli kamera dslr dg harga 2,2 jta trus online shopnya tlp suruh bayar 50% dri harga barang untuk asuransi, barangnya sudah di jne, katanya barang saya tercampur dg barang ilegal ,trus saya tanya no resinya katanya di offline kan
Trus gimana solusinya gan
Gak ada solusi karena dari awal memang sudah ada modus penipuan. Sebaiknya jangan transfer apapun lagi.
Mas knp sya cek nmor resix trus tlisanx maaf nomor resi jne blum bisa kami cek itu mksdx apa mas
Berarti nomor resinya bisa jadi salah, tidak terdaftar atau belum diinput di sistem.
2 hari yg lalu saya juga ngalamin seperti ini,resi tidak bisa di cek,otomatis stelah satu hari jdi bimbang,akhirnya saya chat tuh si penjual tp jawabannya malh suruh tebus uang jaminan karna barang di tahan bea cukai,hati2 klo sudah ada alasan seperti itu abaikn saja,saya juga tertipu
Ternyata sebelumnya sudah banyak korban,dan saya juga mengalaminya membeli hp harga 750rb yg sudah di tf,stlah itu si penjual kirim bukti foto resi,tp setelah satu hari resi tidak bisa di temukan,saya komplain ke si penjual katanya barang di thn bea cukai,klo ingin lolos saya harus bayar tebusan barang sebesar 500rb,tp saya sadar saya sudah kena tipu,saya lngsung abaikan,mungkin lg sial saja juga untuk pngalaman ke depannya…
Kak, mau nanya dong, aku juga terhasut haarga hp murah, jadilah aku pesen dengan harga 1,7 juta, nah pagi td Ada pihak bandara telpon, ktanya barang saya illegal/black market dan tidak Ada harga barang resmi, jd sebelum pihak kedua tau, saya disuruh transfer uang 3,2 juta ke pihak bandara klo gk mau dilaporkan ke polisi, saya hubungin penjual ktanya saya suruh transfer dlu, krna dia lg rapat, nanti stelah rapat diganti, saya gk mau transfer, tp pihak bandara ngancem terus mau lapor polisi dan tinggal nunggu dijemput aja, apa bener mas, pihak bandara lapor polisi klo Ada ketahuan 1 barang illegal? saya aja gk tau sblum nya klo itu ilegal
Itu penipuan ya. Seperti yang sudah sering di-sharing disini bahwa itu modus mereka. Dari awal penjual dan orang yang mengaku dari bea cukai/pajak/dll adalah satu komplotan. Paket memang tidak dikirim dari awal dan hanya ingin memeras saja. Jangan diladeni dan jangan transfer uang apapun kepada siapapun. Itu cuma ancaman omong kosong.
Semoga membantu.
Makasih banyak maaas, tp misal nya beneran ya mas, emang beneran Ada ya mas, pihak bandara yg lapor me polisi karna ditemuin satu barang illegal??
Kak saya juga seperti itu kenak tipu. Dan saya sudah trasfer uang barang nya 1juta..
Dan daya di telvn pihak bea cukai perpajakan. Di ancam suru bayar 3 juta biar barang lewat..
Dan yang bikin saya percaya penelvon memakai no seperti ini +62816273659.
Itu lha nomor yang menelvon saya dengan mengatasnamakan pihak bea cukai perpajakan..
Terus gimana kak,
Apakah kakak bayar asuransinya itu
Kak saya mau tanya ya saya sama seperti yang di atas tapi ini kok ada surat penakapan terus saya bilang ke orang nya itu saya bilang gini kak ini penipuan ya terus saya ya juga bilang gini Saya udah cari tau informasi di google dan ternyta sering kejadian kaya gini dan besok saya akan ke kantor polisi menyelesaikan ini semua kok malah dijawab saya juga akan menuntut balik anda itu beneran apa penipuan ya saya takut gimana ini tolong di balas ya trimakasih
Hai,
Kejadian yang kamu alami itu 100% penipuan dan modusnya sekarang terus berkembang. Penipu bahkan sudah berani mengancam dengan embel-embel tuntut balik dan segala macam. Kamu juga harus sadar, pihak berwajib tidak akan “mengurusi” kasus kecil seperti ini. Ngapain juga harus repot menangkap 1 orang yang cuma beli barang BM 1 buah?
Intinya cuma 1. Kamu telah tertipu dari awal dan jangan pernah mau tertipu lagi oleh komplotan mereka. Penipu itu hanya memanfaatkan ketakutan dan kecemasan korban yang tidak tahu apa-apa. Jangan transfer berapapun kepada siapapun ya.
Semoga membantu.
Makasih om infonya
Yang mereka tanya kan sama dengan apa yang saya rasakan sekarang,saya tergiur dengab hp murah lalu di beri no resi yang setiap saya cek selalu not found saya sudah tf 400k sampai akhirnya hari ini ada no dari kepolisian yang mengechat saya.kalau saya jadi penadah barang BM,lalu beliuan mengancam untuk tf sbsr 1.250.000 dan memberi wkti 30mnit jika tidak saya akan di jemput sekarang juga untuk di penjara selama 10thn dan denda 50jt.karna kena pasal 311 sebagai penadah,hampir saya tf uang itu lalu saya di ingatkan dengan kawan² saya untuk tidak percaya,dan saya blokir no tsb,lalu beliau menelfon saya dngn no yg berbeda,dan beliau berkata,anda sudah memilih jalan sprti ini makan anda akan kami jemput hari ini juga untuk memenjarakan anda.lalu tidak saya gurbris tapi beliau slalu menelvon,apaakah itu bnr² dari pihak kepolisian ka,,, dan apakah benar saya akan di penjarakan,bahkan say belum menerima barang apapun….????
Tolong di jawab ya ka.karna saya saat ini lagi bingung dan merasa takut
Apa barangnya tetep sampai rumah?
kasus’ny kak uti persis kya yg bru saya alami, beda’ny klo saya pengiriman burung love bird dari lampung modus tdk ada sertifikat dri dinas peternakan n karantina hewan..
di telor trus sama yg mengaku dari pihak bea cukai bandara juanda…
hrus byar denda 2,2jt transfer di rek bendahara perpajakan Jakarta di ksih wktu 10’mnit dgn alasan kburu polisi dtang mlakukan pemeriksaan…
La itu sudah transfer apa belum?? Itu gimna barang nyampai ndak akhirnya barangnya.
Hai ka dion,
Assalamualaikum.
Saya juga tergiur dengan barang elektronik handphone dengan harga murah ka, sebesar 350.000 dan saya baru memesannya tgl 1 dan keesokannya, saya di tlp langsung dari pihak kepolisian dan ktanya barang yang saya pesan ada di polisi, polisi bilang saya harus minta surat ppn dari penjualnya, trs saya tlp penjualnya tidak ada karna barang BM, lalu saya bilang ke polisi tidak ada pak, lalu polisi bilang kalau mau di terbitkan ppn nya saya harus transfer uang 4.500.000,- ka dan saya sma kluarga menolak untuk membayarnya, lalu dia bilang besok saya akan di jemput dan di penjara selama 2 tahun atau di denda 50 juta, ini gmna ya ka dion, aku panik mamah ku panik,, apakah bneran ka akan di penjara saya bner2 tidak tahu barang BM karna tahunya ktnya barang cuci gudang,,
Terima kasih mohon dibantu jawab ya ka dion..
Wassalam
Gak perlu takut karena kamu termasuk korban penipuan dan sudah tertipu dari awal. Itu semua adalah komplotan penipu yang menipu kamu dari sejak kamu beli HP tersebut. Modus ini sudah sering banget terjadi dan memanfaatkan ketakutan dan ketidaktahuan korban untuk intimidasi.
Saran saya cuma satu! Jangan transfer uang lagi berapapun dan kepada siapapun ya.
Makasih yaa kak, oh ya kak, klopun misal nya kejadian nya beneran, apa iya beneran Ada mas pihak bandara yg lapor polisi Karna Ada 1 barang illegal yg dkirim via JNE?? soalnya takut aja dikira bneran penadah, pdahal sya gk tau apa apa
Makasih mas
Nggak dong. Ini sudah saya buatkan artikel terbaru mengenai modus penipuan online. Persis seperti yang banyak pembaca alami disini. Sila dibaca;
https://goo.gl/GF4cyi
Mas dion mau tanya dong saat ini saya sedang mengalami hal seperti komentar di atas gimana solusinya, ??? Mohon jawabannya mas terima kasih sampai saat ini mereka masih meneror saya kejadiannya kemarin saya harus gimana ya, lapor kepolisian kah
Trus klau sdah kena tipu trus apa yg bisa kita lakukan
Lebih baik lapor ke polisi karena di banyak kasus korban enggan untuk melaporkannya ke polisi. Pengalaman korban yang di-share di sini kebanyakan diiklaskan saja.
Barang ku belum datang sampe sekarang no resi 013150065211717 dan 010100089405017 status pengiriman tidak berubah dari tanggal 9 sampai sekarang